Sabtu, 24 September 2011

Tips Merawat Kulit Wajah yang Berminyak

     Bagian kulit yang sensitif dan banyak menimbulkan problem yaitu kulit di sekitar wajah. Setiap orang memang memilki jenis kulit yang berbeda,salah satunya adalah kulit berminyak. Jenis kulit ini mempunyai tanda tanda antara lain produksi minyak berlebihan sehingga pada saat diraba akan terasa berminyak. Jenis kulit berminyak juga biasanya lebih sering mengalami masalah, seperti jerawat dan sering berkesan kotor.
     Salah satu cara yang mudah dan bisa di lakukan sendiri dirumah untuk merawat kulit berminyak dengan menggunakan masker mentimun.
Bahan :
  • 1 buah mentimun 
  • 1 sdm minyak zaitun
  • 4 sdm susu segar
Cara pembuatan dan penggunaan:
  1. Parut mentimun dan campur semua bahan, aduk rata
  2. Oleskan pada wajah dan leher sampai merata
  3. Biarkan selama 15 menit sampai mengering
  4. Bilas dengan sabun khusus untuk wajah dan air hangat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar